Nasional

Wakil Bupati Tangerang Hadiri Munas I ASWAKADA, Dukung Penguatan Peran Wakil Kepala Daerah

10
×

Wakil Bupati Tangerang Hadiri Munas I ASWAKADA, Dukung Penguatan Peran Wakil Kepala Daerah

Sebarkan artikel ini
ASWAKADA
Wakil Bupati Tangerang, Hj. Intan Nurul Hikmah, bersama peserta Munas I ASWAKADA di Yogyakarta. Pemkab Tangerang tegaskan komitmen sinergi kepemimpinan untuk kemajuan daerah.

Dalam pemilihan tersebut, Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji, terpilih sebagai Ketua Umum ASWAKADA, didampingi oleh Wakil Bupati Manokwari, H. Mugiyono, sebagai Wakil Ketua I, dan Wakil Bupati Sumba Tengah, Marthinus Umbu Djoka, sebagai Wakil Ketua II.

“Semoga semua program kerja kita bisa berjalan dengan baik untuk memperkuat posisi Wakil Kepala Daerah di daerahnya masing-masing,” lanjut Intan.

“Kami, Pemerintah Kabupaten Tangerang, berkomitmen kuat untuk terus bersinergi dalam jejaring kepemimpinan daerah yang visioner, kolaboratif, dan berorientasi pada kepentingan dan kemajuan bersama,” tegasnya.

Munas ini juga menjadi wadah konsolidasi nasional, sekaligus sarana strategis mempererat relasi antar pemerintah daerah dan pusat.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua FORWAKADA, Robby Nahliyansyah, yang menegaskan pentingnya membangun komunikasi dan sinergi lintas daerah untuk menghadapi tantangan pembangunan nasional.

“Terdapat 508 Wakil Kepala Daerah di seluruh Indonesia,” kata Robby.